Search This Blog

Menulis Procedure Sub - Access - Visual Basic

Procedure Sub adalah sederet statemen Visual Basic yang diapit oleh statemen Sub dan End Sub yang melakukan suatu aksi tapi tidak menghasilkan atau mengembalikan nilai, Procedure Sub dapat menerima argumen seperti konstata, variabel atau ekpresi yang dilewatkan oleh pemanggil procedure. Jika procedure Sub tidak mempunyai argumen, statemen Sub harus mengandung tanda kurung yang kosong -> ().

Procedure berikut mempunyai komentar yang menerangkan setiap baris

' Mendeklarasikan nama procedure GetInfo
' Procedure ini tidak menerima argumen
Sub GetInfo()
' Deklarasikan nama variabel string jawab
Dim jawab As String
' Memberikan nilai dari InputBox ke variabel jawab
jawab = InputBox(Prompt:="Siapa nama anda?")
' Statemen kondisi If...Then...Else
If jawab = Empty Then
' Panggil fungsi MsgBox
MsgBox Prompt:="Anda tidak mengisi nama."
Else
' Fungsi MsgBox menampilkan variabel jawab
MsgBox Prompt:="Nama anda adalah " & jawab
' Akhir statemen If...Then...Else
End If
' Akhir prosedur Sub
End Sub

No comments: