Search This Blog

Property Form Microsoft Access

Berikut penjelasan mengenai property dari object form pada Microsoft Access. Property form pada Ms-Access terdiri dari 5 tab yaitu: Format, Data, Event, Other dan All.


Tab Format

Caption: Untuk menampilkan judul form

Default View: Untuk memilih jenis tampilan form. Dapat dipilih dengan pilihan sebagai berikut:
  • Single Form yaitu form untuk menampilkan form isian data
  • Continuous Form yaitu form untuk menmaplika data secara besambung
  • Datasheet yaitu form untuk menampilkan data berupa tabel
  • PivotTable yaitu form untuk menampilkan data berupa tabel pivot
  • PivotChart yaitu form untuk menampilkan data berupa diagram dari tabel pivot

Scrol Bars: pilihan untuk menampilkan scroll bar form dengan pilihan
  • Neither untuk tidak menampilkan scroll bar
  • Vertical Only untuk menampilkan scroll bar vertical
  • Horizontal Only untuk menampilkan scroll bar horizontal
  • Both untuk nemanpilkan scroll bar vertical dan horizontal

Record Selector: menampilkan tanda pemilihan record pada forms (Yes/No)

Navigation Button: untuk menampilkan tombol navigasi yaitu unuk memindahkan record data jika suatu form mengacu pada suatu tabel data (pilihan Yes untuk menampilkan tombol navigasi dan No untuk tidak menampilkan)

Dividing Lines: Menampilkan garis pemisah antar record data pada continuous form (Yes/No)

Auto Center : Seting agar form ditempatkan di tengah-tengah pada layar monitor jika diset Yes

Border Style : Pilihan jenis garis pinggir form dengan pilihan: None,Thin,Sizeable dan Dialog

Control Box: untuk menampilkan pilihan minimize, maximize dan close button pada form bar

Min Max Buton : pilihan untuk menampilkan atau menyembunyikan tombol minimize dan maximize pada form bar

Close Buton: pilihan untuk menampilkan atau menyembunyikan tombol close pada form bar

Picture: Untuk menambahkan backgound gambar pada form diisi dengan nama file gambar yang akan digunakan sebagai background

Picture Type: diisi dengan pilihan Embedded dan Linked
  • Jika diisi Embedded file gambar akan disave sebagai bagian dari file access yang kita buat sehingga tiap kali foem dibuka background akan langsung aktif
  • Jika diisi Linked file gambar tidak disave sebagai bagian dari file access. Pada saat file access dibuka maka file gambar akan diambil dari folder dimana background tersebut di link-kan. Jika file gambar tidak ditemukan akan muncul pesan error.

Tab Data

Record Source: adalah property untuk dapat menampilkan data dalam tabel atau query pada form yang kita buat. Property ini diisi objek tabel atau objek query atau perintah query select.

Filter: adalah property yang berhubungan dengan property record source yang berfungsi untuk memfilter data tabel atau query yang sudah kita set pada property Record Source

Order By: adalah property yang berhubungan dengan property record source yang berfungsi untuk mengurutkan data berdasarkan field tertentu. Order By diisi dengan data nama field dari tabel yang akan diurutkan.

Allow Filters: adalah property untuk membolehkan atau tidak data difilter (Yes/No)

Allow Edits: adalah property untuk membolehkan atau tidak data diedit (Yes/No)

Allow Deletions: adalah property untuk membolehkan atau tidak data dihapus (Yes/No)

Allow Additions: adalah property untuk membolehkan atau tidak data ditambah (Yes/No)

Data Entry: adalah property form apakah form untuk Data Entry. Jika seting Yes, maka data hanya dapat untuk proses data entry saja, tidak dapat digunakan untuk menampilkan atau mengedit dan menghapus data.

Recordset Type: Ada 3 jenis pilihan yaitu:
  • Dynaset (default): data pada bound control dapat diedit tergantung pada satu tabel atau tabel dengan relasi satu ke banyak. Untuk data control yang di-set ke field (bound control) dengan tabel relasi satu ke banyak, data pada tabel sisi “satu” dari tabel relasi tidak dapat diedit kecuali cascade update diaktifkan di antara 2 tabel
  • Dynaset (Inconsistent Updates): Semua tabel dan control bound ke field dapat diedit
  • Snapshot: Data pada bound control tidak dapat diedit
Record Locks: set untuk penguncian data pada form, ada 3 pilihan:
  • No Locks: User dapat mengedit data secara bersamaan dengan user yang lain. Data dapat diedit oleh lebih dari 1 user pada saat yang bersamaan.
  • All Records: Semua record pada tabel atau query dikunci pada saat user membuaka form
  • Edited Record: Data dilock (kunci ) pada saat user mulai mengedit data dan akan tetap dikunci hingga user pindah ke rocord yang lain. Data hanya dapat diedit oleh 1 user pada saat yang bersamaan.

Tab Event

Before Update: event yang dipicu sebelum data pada form diupdate.
After Update: event yang dipicu setelah data pada form diupdate.
On Open: event yang dipicu pada saat form dibuka
On Load: event yang dipicu pada saat form diload (sebelum On Open)
On Close: event yang dipicu pada saat form ditutup
On Delete: event yang dipicu pada saat terjadi penghapusan data record pada form

No comments: