Search This Blog

Membuat Diagram Batang di Excel

Untuk menampilkan data agar lebih jelas dalam visualisasi, kita dapat menggunakan diagram. Misalnya untuk memperbandingkan data penjualan barang dalam periode tertentu user akan lebih jelas membandingkan datanya dengan melihat diagram batang.

Pada posting kali ini saya akan memberikan contoh cara membuat diagram batang di dalam Excel.

Misalnya anda mempunyai data penjualkan sebagai berikut:

Bulan SupraX Revo Blade
Januari 45 60 70
Pebruari 50 70 35
Maret 40 45 15
April 70 65 30
Mei 25 20 55
Juni 50 45 45

Untuk membuat diagram batang lakukan langkah berikut:
  1. Blok tabel yang akan dibuat diagram dari sell Bulan sampai cell angka 45 (Baris Juni Kolom Blade)
  2. Pilih Menu Insert > Chart. Akan muncul Chart Wizard.


  3. Pilih diagram batang 3D (tiga dimensi), klik Next.
  4. Pada jendela wizard ini anda diminta mengisi data range. Karena kita sudah memblok range pada langkah pertama maka data range telah terisi, klik Next.
  5. Pada jendela ini isi Chart Title (Judul Diagram), kategori (X) axis dan Value (Z) axis, klik Next.
  6. Pada jendela berikutnya ada pilihan diagram akan disimpan bersama sheet data atau dibuat pada sheet baru lalu klik tombol Finish.


1 comment:

JengHwas said...

artikelnya sip...
thanks bos!